Berita
KULIAH TAMU : Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Jakarta Mengupas Peran Hutan dalam Menjaga Ekosistem Global
Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum, Universitas Negeri Jakarta kembali menyelenggarakan acara akademik dengan tema lingkungan hidup melalui kegiatan kuliah tamu bertajuk “Peran Hutan dalam Menjaga Ekosistem Global: Perspektif Sosiologis dan Geografis”. Acara yang berlangsung di Ruang Serba Guna, Gedung K Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum ini diadakan pada Selasa, 05 November 2024, dimulai pukul 09.00 hingga selesai.