Selamat Datang di Website Resmi Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Jakarta

FIS UNJ SAMBUT HANGAT SISWA SMAN 1 NEGERIKATON: MENGENAL LEBIH DEKAT DUNIA AKADEMIK DAN KEHIDUPAN KAMPUS

Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Jakarta menerima kunjungan dari siswa/i SMAN 1 Negerikaton dalam rangka program pengenalan perguruan tinggi dan dunia akademik. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada siswa tentang kehidupan kampus dan peluang pendidikan di FIS UNJ. Rombongan yang terdiri dari 33 siswa kelas XII, didampingi oleh 2 guru pendamping, tiba di kampus UNJ pada pukul 08.00 WIB.

PELANTIKAN DR. ANDY HADIYANTO SEBAGAI WAKIL REKTOR III UNJ: DEDIKASI DAN HARAPAN BARU BAGI KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI

Prof. Dr. Komarudin, M.Si., selaku Rektor UNJ melantik Dr. Andy Hadiyanto, M.A., sebagai Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni untuk periode antar waktu 2023 – 2027. Pelantikan ini tertuang dalam SK Rektor Nomor 504/UN39/HK.02/2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNJ. Sebelum menggantikan Prof. Sarkadi yang telah meninggal dunia, Dr. Andy menjabat sebagai Kepala Pusat Peningkatan Prestasi, Pengembangan, Karakter, dan Peradaban UNJ.

Fakultas Ilmu Sosial UNJ Hadiri Seminar Internasional Kapal Selam “Future Submarine” oleh TNI AL dan Paguyuban Hiu Kencana

Civitas akademik Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta turut serta hadir dalam seminar tersebut. Dr. Abdul Haris Fatgehipon., M.Si., selaku Wakil Dekan III FIS UNJ, Dr. Dini Safitri, M.Si., selaku Kaprodi Ilmu Komunikasi, Ibu Wina Puspita Sari, M.Si., selaku pembina Fismedia Center, Dr. Wiratri Anindhita, M.Sc., selaku pembina Duta FIS UNJ, serta 19 Mahasiswa FIS UNJ dari Program Studi Hubungan Masyarakat dan Komunikasi Digital, Ilmu Komunikasi, Pendidikan Geografi, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, dan Pendidikan Sosiologi.

BENCHMARKING S1 PPKN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET KE PROGRAM STUDI S1 PPKN FAKULTAS ILMU SOSIAL UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

Program Studi S1 PPKn Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret melakukan Studi Banding ke Program Studi S1 PPKN Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Jakarta. Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB di Ruang 212, FIS UNJ. Acara ini dihadiri oleh Prof. Dr. M. Japar, M.Si., Dr. Raharjo, S.Pd., M.Si., Fauzi Abdillah, S.Pd., M.Pd., Iqbal Syafrudin, S.Pd., M.I.P., Dr. Sanusi, M.H., selaku Dosen Prodi PPKn.

id_IDID