FAKULTAS ILMU SOSIAL MENYELENGGARAKAN PENUTUPAN AUDIT MUTU INTERNAL 2023

Jakarta, 21 November 2023 –  Fakultas Ilmu Sosial telah melaksanakan Penutupan Audit Mutu Internal Fakultas Ilmu Sosial UNJ Tahun 2023 pada hari Selasa, 21 November 2023 di ruang 212 gedung K Fakultas Ilmu Sosial. Pada kesempatan tersebut hadir Firdaus Wajdi, Ph.D selaku Dekan FIS UNJ, Dr. Kurniawati, M.Si selaku Wakil Dekan I FIS UNJ, Dr. Aris Munandar, M.Si selaku Wakil Dekan II, Dr. Abdul Haris F., M.Si selaku Wakil Dekan III, Fauzi Abdillah, S.Pd., M.Pd selaku Ketua GPjM, Prof. Dr. Siti Nurjanah, S.E., M.Si. selaku Sekretaris Penjaminan Mutu UNJ, Dr. Happy Karlina Marjo, M.Pd selaku Lead Auditor, para Koorprodi di lingkungan FIS, para Auditor Mutu Internal, Tim Penjaminan Mutu (TPjM) Prodi, serta Koordinator Layanan Administrasi Akademik Kemahasiswaan, dan Pengadministrasian Umum.

Acara dibuka oleh Duta Fakultas Ilmu Sosial selaku Master of Ceremony kemudian lanjutkan dengan pemberian sambutan dari Firdaus Wajdi, Ph.D selaku Dekan FIS UNJ, beliau menyampaikan dalam sambutannya bahwa proses Audit Mutu Internal (AMI) ini dapat menjadi cara untuk mengidentifikasi hal-hal yang masih kurang maksimal dan yang harus dipertahankan oleh Fakultas Ilmu Sosial. Beliau juga berpesan agar para koorprodi dengan para dosen prodinya untuk mendiskusikan hasil Audit Mutu Internal (AMI) sebagai bahan pada RTM ditingkat Fakultas.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan hasil review Audit Mutu Internal (AMI) oleh Dr. Happy Karlina Marjo, M.Pd selaku Lead Auditor, beliau memaparkan mulai dari tujuan pelaksanaan AMI itu sendiri, mekanisme AMI di UPPS/PRODI, sampai kepada Tahapan Audit Kepatuhan. Dan sesi diskusi yang dipimpin oleh Bapak Fauzi Abdillah, S.Pd., M.Pd selaku Ketua GPjM. kegiatan ditutup dengan penyerahan hasil Audit Mutu Internal (AMI).

Penulis : GAP, KSK

Editor: WPS

Tim Fis Media Center

Kategori: Berita