Jakarta, 21 Mei 2022 – Fakultas Ilmu Sosial UNJ berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang mencerdaskan dan mencerahkan mahasiswa dan juga masyarakat. Oleh karena itu salah satu program perkuliahan yang sedang disusun dalam mendukung komitmen tersebut adalah Program Eurasia International Course yang dihibahkan oleh The Eurasia Foundation (from Asia). FIS mengundang Penerbit Raja Grafindo Persada untuk bekerja sama dalam beberapa hal untuk menyukseskan perkuliahan tersebut.

Pertemuan dengan Penerbit Raja Grafindo Persada membahas mengenai beberapa agenda antara lain mengenai rencana kerja sama penerbitan buku chapter materi dari Eurasia International Course dan juga pembagian buku terbitan Raja Grafindo Persada yang berkaitan dengan topik pada tiap pertemuan kuliah untuk mahasiswa yang berpartisipasi aktif. Penerbit Raja Grafindo juga diharapkan bisa berpartisipasi memberikan waktu untuk sharing mengenal lebih dekat Raja Grafindo.

Pertemuan kerja sama dimulai dengan pembukaan dari MC. Kemudian dilanjutkan sambutan dari Bapak Prof. Dr. Sarkadi, M.Si sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial. Dalam sambutan tersebut Prof. Dr. Sarkadi menyampaikan harapannya terkait kerja sama yang akan terjalin. Selanjutnya, Bapak Rakhmat Hidayat, PhD sebagai kordinator pelaksana program Eurasia International Course memaparkan sedikit mengenai program kuliah dan bentuk-bentuk kerja sama yang diharapkan bisa berjalan. Setelah presentasi tersebut, dilanjutkan dengan tanggapan Bu Henny Wulansari selaku Manajer Promosi Penerbit Raja Grafindo. Tanggapan juga diberikan oleh Bapak Firdaus Wajdi PhD. 

Kategori: Berita