Jumat, 10 Februari 2023. Fakultas Ilmu Sosial telah megadakan rapat kerja pembina BEM dan pengurus BEM FIS 2023 serta rencana kegiatan panitia tingkat nasional FIS UNJ 2023 dalam rangka pemenuhan IKU prestasi mahasiswa.

Rapat ini diselenggarakan secara luring di Ruang 212, Gedung K Fakultas Ilmu Sosial UNJ dan dihadiri langsung oleh Dekan FIS UNJ, Prof. Dr. Sarkadi, M.Si., Wakil Dekan III, Dr. Abdul Haris Fatgehipon, M.Si, para koordinator dan pembina ORMAWA OMPAWA, serta dihadiri oleh beberapa mahasiswa FIS UNJ dan FIS Media Center.

Pada kegiatan tersebut, para pembina BEM Prodi memberikan usulan mengenai cabang lomba yang sebaiknya paling berpeluang untuk dimenangkan. Setiap mata lomba yang diusulkan menjadi tanggung jawab masing-masing pengurus BEM Prodi.Dalam kegiatan ini, diputuskan pula bahwa Bapak Abdul Kholik, M.Ikom menjadi ketua panitia yang akan mengkoordinasikan jalannya kegiatan tersebut, serta rancangan kegiatan ini tentu diharapkan memiliki output yang baik.

Selain itu, juga dibahas mengenai rencana rapat kerja Ormawa/Opmawa FIS Tahun 2023 yang akan diselenggarakan di Bogor. Rancangan kegiatan yang telah diusulkan dibawa ke rapat kerja dan didiskusikan bersama mengenai rancangan kegiatan tersebut

Pada rapat tersebut, juga membahas langkah-langkah yang bisa kita lakukan untuk mendukung wirausaha dari mahasiswa/i Fakultas Ilmu Sosial UNJ. Prodi maupun fakultas tentunya dapat mendukung wirausaha tersebut dengan menggunakan dan mempromosikan suatu produk, yang diharapkan kewirausahan tersebut dapat terlaksana dengan baik.

RFS, SSA

Editor: WPS

Tim FIS Media Center
Kategori: Berita