Jakarta 01/02/2023 Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Jakarta telah menyelenggarakan sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa 2023. Acara tersebut diselenggarakan di Ruang Serba Guna, Fakultas Ilmu Sosial, UNJ.

Acara ini dihadiri oleh Prof. Dr. Sarkadi, M.Si. selaku Dekan FIS UNJ, Dr. Abdul Haris Fatgehipon, M.Si. selaku Wakil Dekan III FIS UNJ, Bapak Ilham Mataburu, M.Si. selaku Koordinator  Pekan Kreativitas Mahasiswa FIS, para dosen pembina BEM Prodi Fakultas Ilmu Sosial, serta perwakilan mahasiswa tiap Prodi Fakultas Ilmu Sosial.

Acara dibuka oleh Duta Agung Setiawan dan Duti Aulia Rizky Utami selaku Master of Ceremony pada acara tersebut, dilanjut dengan pembacaan doa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan penyampaian sambutan oleh Koordinator PKM FIS, Wakil Dekan III FIS Dr. Abdul Haris Fatgehipon, M.Si., serta sambutan dan arahan dari Dekan FIS Prof. Dr, Sarkadi, M.Si.

Dalam sambutannya Prof. Dr. Sarkadi, M.Si. menyampaikan pesan kepada para dosen pembina BEM Prodi Fakultas Ilmu Sosial agar dapat memotivasi mahasiswa untuk lebih aktif dan unggul dalam prestasi. Beliau juga menuturkan agar kegiatan Pekan Kreativitas Mahasiswa ini dapat dijadikan sebagai wadah untuk meningkatkan keaktifan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial.

Rangkaian acara selanjutnya yaitu sosialisasi PKM Corner oleh Ibu Sapiatudin, M.Si. dan dipandu oleh Ibu Mentari Anugrah Imsa, M.Si. Dalam sosialisasi tersebut disampaikan mengenai penilaian proposal PKM yang akan dilakukan dalam dua tahap, tahap 1 menitikberatkan pada aspek :

  1. Kesesuaian persyaratan administrasi yang bersifat wajib seperti tanggal, bulan, tahun proposal, tanda tangan pengusul, biodata yang ditandatangani, jumlah dan nomor halaman, dan lain-lain.
  2. Kesesuaian format proposal dan penulisan dengan pedoman PKM yang berlaku.
  3. Kesesuaian program yang diajukan dengan bidang PKM yang dipilih

Tahap 2 menitikberatkan pada tingkat kreativitas program yang diusulkan yang terdiri dari aspek keterulangan topik, bobot tantangan intelektual, dan menekankan pada aspek kreativitas.

Setelah sosialiasi berakhir, acara dilanjut dengan foto bersama dan penutupan oleh MC.

GSD

Editor: WPS

Tim FIS Media Center
Kategori: Berita