Fasilitas

Laboratorium Sosiologi

Laboratorium Sosiologi adalah pusat pengembangan bagi kemampuan dasar sivitas akademika Program Studi Sosiologi Universitas Negeri Jakarta dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Info selengkapnya disini.

Ruang Kelas

Ruang kelas sebagai sarana utama dalam menunjang kegiatan belajar mengajar secara offline atau tatap muka telah dilengkapi dengan fasilitas menunjang lainnya untuk menjamin kenyamanan dan efektifitas pembelajaran, seperti: ruangan ber-AC, kursi dan meja dengan kondisi baik, alat tulis, dan sebagainya. Ruang kelas ini bermanfaat sebagai sarana terlaksananya kegiatan belajar mengajar, meningkatkan efektifitas pembelajaran, dan menjamin kenyamanan selama kegiatan pembelajaran berlangsung.