Berita
PKKMB PRODI HUMAS DAN KOMUNIKASI DIGITAL 2023: “BE A POTENTIAL FOR A BRIGHT FUTURE”
Program studi D-IV Hubungan Masyarakat dan Komunikasi Digital UNJ telah melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2023 pada hari Kamis, 24 Agustus 2023. Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung R. A. Kartini, lantai 3 ruang 313, Universitas Negeri Jakarta ini bertujuan agar mahasiswa baru dapat mengenal lebih dalam tentang dunia perkuliahan. Pada tahun ini, PKKMB Prodi Humas dan Komunikasi Digital mengusung tema “Building Strong Leaders, Shaping a Great Generation”.