Rabu, 24 Februari 2021 – Program Studi S1 Ilmu Komunikasi UNJ menyelenggarakan Carrer Talk dengan tema, Building Successfull Career Path For The Next Future, melalui platform Zoom Meeting.
Acara dimoderatori oleh Ibu Marisa Puspita Sary., M,Si., dosen Ilmu Komunikasi UNJ. Tampil sebagai pembicara pertama adalah Muhamad Novan., S.Sos., Group Head Premium Direct Channel PT. XL Axiata, lalu pembicara kedua Indriasari Oktora. M.Si, Kepala perubahan dan komunikasi pengadaan APAC.
Pada kesempatan ini, masing-masing pembicara membahas mengenai Pengalaman mereka dalam meniti karir. Mulai dari mereka menentukan arah karir sampai mendapatkan jabatan yang diemban sekarang.
Bapak Muhammad Novan, menjelaskan penentuan karir diawal menjadi penentu untuk bagaimana karir kita akan berkembang, mulai dari memikirkan kelebihan yang dimilik dan melihat peta karir yang ada. “Gagal dan error menjadi hal biasa dalam penentuan karir. Dulu saya juga pernah bekerja jauh dari apa yang saya minati, dikarenakan kurangnya persiapan”, ujar Novan
Ibu Indriasari Oktora. M.Si. menceritakan bahwa selama karirnya dia sering sekali berpindah-pindah kantor, untuk mendapatkan pekerjaan yang dia minati. “Magang sana sini, dari mulai menjadi stuff samsung sampai menjadi Kepala perubahan dan komunikasi pengadaan APAC”, cerita Indriasari
Sebagai seorang istri dan Ibu, Indriasari juga menjelaskan bahwa kewajiban menjadi ibu rumah tangga tidak mengganggu karir jika bisa mengatur waktu yang benar.