Webinar KKL Prodi S1 Ilmu Komunikasi Sesi 10 Public Speaking Bersama Dhonie Imansari

Sumber : Haekal Ath-tha Ariq Ruhyana
Webinar KKL Ilmu Komunikasi Sesi 10 Bersama Dhonie Imansari

Jakarta (18/09/21) – Public speaking tidak hanya membutuhkan kemampuan berbicara, tapi lebih pada kemampuan bicara yang terstruktur dan mudah dipahami orang banyak dalam waktu singkat. Kuliah Kerja Lapangan online sesi kesepuluh digelar, Public Speaking Bersama Dhonie Imansari membahas teori dan praktik Public Speaking. Acara dimoderasi oleh Kiki Dwi Arviani, Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi 2019.

“Berbicara di depan umum itu tampaknya gampang-gampang saja, tapi kalau berbicara di depan umum tentang satu hal kepada audiens tertentu, tentunya perlu yang namanya teknik” Ucap Dhonie.

Dhonie menjelaskan bagaimana komunikasi verbal dan non verbal sangat berbeda. Penting bagi kita untuk mempelajari komunikasi non verbal.

Pada sesi ini, Dhonie meminta mahasiswa membentuk kelompok yang terdiri dari 3 orang perwakilan dari setiap kelompok. Setiap kelompok diberi tugas secara langsung untuk mempraktikan bagaimana public speaking dalam acara sosialisasi UNJ. Setiap mahasiswa yang sudah tampil, diberikan masukan dan saran oleh Dhonie.

Leave a Reply