Mahasiswi S1 Ilmu Komunikasi UNJ Berhasil Menjadi Juara Favorit dalam Lomba Public Speaking Tingkat Nasional

Kiki Dwi Arviani, juara favorit lomba public speaking COMIC 2021 BINUS University

Jakarta, 27 Oktober 2021 – Selamat kepada Kiki Dwi Arviani yang berhasil menjadi juara favorit dalam lomba public speaking tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Departemen Komunikasi BINUS University!

Lomba public speaking yang diselenggarakan ini bertemakan “Anak Muda & Pandemi”. Lomba ini terbuka untuk kalangan mahasiswa, pelajar SMA dan komunitas/umum. Tidak hanya lomba public speaking, namun ada juga lomba foto dan cerita. Lomba-lomba tersebut merupakan rangkaian dari acara COMIC 2021 yang diselenggarakan oleh Departemen Komunikasi BINUS University.

Dalam mengikuti kompetisi ini, Kiki dibimbing oleh Ibu Marisa Puspita Sary, M.Si. selaku dosen pembimbing dalam perkuliahan. Kiki mengungkapkan bahwa dalam mengikuti lomba public speaking, setiap peserta melakukan impromptu speech dengan topik yang dipilihkan secara random di hadapan para dewan juri. Hal tersebut menjadi tantangan serta pengalaman baru baginya dan merasa senang mendapatkan kesempatan untuk melakukan impromptu speech tersebut.

Leave a Reply